Dalam upaya menuju peningkatan kualitas, IAIN Palangka Raya menggelar rapat evaluasi terhadap pelaksanaan Rencana Strategis (Renstra) periode Tahun 2020-2024 yang dihadiri oleh unsur pimpinan di Institut, Fakultas, dan Pasca Sarjana, serta Ketua Lembaga, Kepala UPT, Ketua Jurusan dan Ketua Program Studi.
Rapat yang dipimpin oleh Rektor IAIN Palangka Raya ini diisi dengan sesi pemaparan dan diskusi terhadap hasil analisis evaluasi Renstra IAIN Palangka Raya Tahun 2020-2024, yang menunjukkan bahwa dari seluruh program kegiatan yang direncanakan telah tercapai sebesar 82,91%, sisanya 10,76% dalam proses pelaksanaan, dan 6,33% belum tercapai.
Jenis program dengan tingkat pencapaian paling tinggi yaitu Penguatan Sistem Penjaminan Mutu, Pelaksanaan Audit Eksternal Keuangan, Penerapan Evaluasi Capaian Kinerja, Pelaksanaan Survei Kepuasan Pemangku Kepentingan, Peningkatan Kualitas Pembelajaran, Perwujudan Suasana Akademik, Peningkatan Kualitas Monitoring Dan Evaluasi Proses Pembelajaran, Pengukuran Kepuasan Mahasiswa, Pelaksanaan Survei Kepuasan Pengguna Lulusan, Dan Peningkatan Kualitas Penelitian.
Dari keseluruhan hasil diskusi dan evaluasi diperoleh kesimpulan bahwa meskipun beberapa program telah tercapai, namun masih ada beberapa program yang membutuhkan perhatian dan perbaikan agar dapat mencapai target jangka panjang. Rapat ini diakhiri dengan rekomendasi dan penetapan langkah-langkah strategis untuk mengoptimalkan pencapaian rencana yang ada.
Dengan dilaksanakannya rapat evaluasi Renstra IAIN Palangka Raya tahun 2020-2024 ini, diharapkan seluruh jajaran di IAIN Palangka Raya dapat terus bersinergi dan berkontribusi secara optimal agar semakin siap untuk menghadapi berbagai tantangan ke depan dalam pengembangan pendidikan tinggi di Kalimantan Tengah.