Home Berita IAIN Palangka Raya Siap Tampung 2000 Mahasiswa Baru

IAIN Palangka Raya Siap Tampung 2000 Mahasiswa Baru

by Humas IAIN Palangka Raya
0 comment 1.9K views

IAIN Palangka Raya merupakan satu-satunya perguruan tinggi Islam negeri di Kalimantan Tengah. Tidak heran, jika IAIN Palangka Raya menjadi primadona di Kalimantan Tengah, sehingga menjadi incaran siswa-siswa yang akan lulus dari SLTA.

Perguruan tinggi dengan 4 fakultas ini tengah menargetkan 2000 mahasiswa untuk bergabung. Terlihat Rektor IAIN Palangka Raya, Dr. Ibnu Elmi AS Pelu, SH. MH begitu semangatnya dalam menggelorakan misi perguruan tinggi ini, yaitu mencapai 2000 mahasiswa. Tidak hanya rektor, para dosen dan mahasiswa pun turut berperan aktif dalam mensukseskan misi tersebut.

 Setidaknya ada 3 jalur untuk masuk perguruan tinggi Islam terbesar di Kalimantan Tengah ini, yakni SPAN-PTKIN, UM-PTKIN, dan jalur mandiri. Tidak diragukan lagi, IAIN telah mengalami kemajuan yang begitu pesat. Dosen-dosen berkualitas, sarana dan prasana yang nyaman menjadi pertimbangan yang sangat berat bagi siswa SLTA. Terlebih lagi, IAIN Palangka Raya akan menjadi UIN Palangka Raya pada tahun 2020.

You may also like

Leave a Comment

HUMAS/AUAK

IAIN PALANGKA RAYA

Kampus Itah News

Fakultas

Institut Agama Islam Negeri Palangka Raya

COPYRIGHT © 2018-2023 HUMAS IAIN PALANGKA RAYA

PROUDLY POWERED BY TEKNO HOLISTIK