Home Berita TEGAS!!! IAIN Palangka Raya Berhentikan Mahasiswa Pelanggar Kode Etik

TEGAS!!! IAIN Palangka Raya Berhentikan Mahasiswa Pelanggar Kode Etik

by Humas IAIN Palangka Raya
0 comment 3.8K views

Selasa malam, tanggal 22 Mei 2018, pukul 20.00 wib dilaksanakan rapat terkait pelanggaran Kode Etik oleh Dewan Kode Etik yang dipimpin langsung Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama IAIN Palangka Raya. Melalui musyawarah Dewan Kode Etik IAIN Palangka Raya menjatuhkan sanksi terhadap mahasiswi yang terindikasi melanggar etika, moral, dan agama serta memberikan efek jera bagi civitas akademika. Berupa penerapan Keputusan Rektor Nomor 218 tahun 2017 Tentang Kode Etik Mahasiswa IAIN Palangka Raya sebagaimana terdapat pada BAB IV Pasal 7 ayat (1) huruf m dan Pasal 8 ayat (1) Kategori Pelanggaran Berat.

Perihal di atas langsung dikonfirmasi oleh kampusitahnews melalui Ketua Dewan Kode Etik yang telah melakukan cek lapangan dan melihat langsung kondisi pelanggar kode etik yang ditindaklanjuti dengan rapat pada selasa malam (22/05/2018). Ketua Dewan Kode Etik Mahasiswa Wakil Rektor Kemahasiswaan dan Kerjasama IAIN Palangka Raya yaitu Harles Anwar, MSI menuturkan “sangat menyayangkan atas pelanggaran kode etik dengan kategori berat tersebut. Semoga ini tidak terulang kembali dan menjadi efek jera bagi civitas akademika.” Ungkap beliau.

Sanksi tersebut berupa Expulsion sebagaimana BAB IX Sanksi Pasal 19 ayat (2) huruf h yang dituangkan dalam Keputusan Rektor IAIN Palangka Raya Nomor 201 tanggal 23 Mei 2018 Tentang Pemberian Sanksi Terhadap Mahasiswa yang Melanggar Peraturan Tata Tertib Mahasiswa IAIN Palangka Raya. Dengan adanya kejadian tersebut, sebagai Ketua Dewan Kode Etik Harles Anwar, MSI “sebagai bahan introspeksi dan evaluasi terhadap kegiatan pembinaan mahasiswa agar menegakkan etik dan tidak melanggar hukum.” Ungkap beliau kepada kampusitahnews.

You may also like

Leave a Comment

HUMAS/AUAK

IAIN PALANGKA RAYA

Kampus Itah News

Fakultas

Institut Agama Islam Negeri Palangka Raya

COPYRIGHT © 2018-2023 HUMAS IAIN PALANGKA RAYA

PROUDLY POWERED BY TEKNO HOLISTIK