Home Berita SISWA MTS ANNUR ULANGAN BERBASIS KOMPUTER

SISWA MTS ANNUR ULANGAN BERBASIS KOMPUTER

by Humas IAIN Palangka Raya
0 comment 1.2K views

Setelah sukses melaksanakan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) di Madrasah Tsanawiyah (MTs) Annur Palangkaraya beberapa waktu lalu dan membawa kelulusan 100 persen bagi para siswanya, kini madrasah yang beralamat di jalan S. Parman ini membuat gebrakan baru, yakni dengan mengadakan Penilaian Akhir Tahun (PAT) yang sering disebut ulangan kenaikan kelas dengan berbasis komputer (BK). Pada PAT di hari pertama Sabtu (23/6) kepala MTs Annur memantau langsung berjalannya ujian itu di ruang laboratorium komputer setempat.

Ujian yang dilaksanakan sejak tanggal 23 juni sampai 2 juli itu berlangsung mulai pukul 07.00 s.d 15.00 wib dengan jumlah 6 sit setiap harinya kecuali untuk hari jumat hanya 3 sit, dan dibantu oleh dua orang proktor dan operator serta satu orang pengawas ruangan dan didukung dengan 29 komputer, sementara itu pada setiap sesi diisi oleh 27-29 peserta ujian.

Kepala MTs Annur Rus’ansyah mengaku bangga dengan semangat guru-guru dan panitia untuk menyukseskan PAT BK ini walapun jumlah komputernya masih terbatas namun madrasah ini tidak patah arang, bahkan para panitia harus rela meminjang laptop milik Lab. SMK Al Ishlah untuk menyukseskan ulangan tersebut. Bahkan selama bulan ramadhan guru-guru di madrasah ini masih semangat membuat soal dan kunci jawabannya yang kemudian harus dimasukkan dalam program server komputer.

Sementara itu operator PAT BK Abdullah, S.Pd, M.OR mengatakan bahwa sistim PAT BK ini sudah dirancang sedemikian rupa seperti UNBK dengan posisi soal sistim acak dan hasil akhir langsung diketahui oleh panitia dengan kunci jawaban yang telah diprogramkan, sehingga menurutnya mempermudah pekerjaan guru karena guru tidak susah lagi untuk mengoreksi hasil pekerjaan siswa, imbuhnya.

Teks foto: kepala MTs Annur Rus’ansyah memantau PAT BK siswa MTs Annur di ruang Lab. Komputer palangka raya.

You may also like

Leave a Comment

HUMAS/AUAK

IAIN PALANGKA RAYA

Kampus Itah News

Fakultas

Institut Agama Islam Negeri Palangka Raya

COPYRIGHT © 2018-2023 HUMAS IAIN PALANGKA RAYA

PROUDLY POWERED BY TEKNO HOLISTIK