Home Berita Tahun Ini Mankoraya Gunakan Rapor Digital

Tahun Ini Mankoraya Gunakan Rapor Digital

by Humas IAIN Palangka Raya
0 comment 785 views

Palangka Raya (Inmas) – Mulai semester ganjil tahun ini MAN Kota Palangka Raya (Mankoraya)  melakukan laporan hasil penilaian siswa menggunkan sistem rapor digital. Hal  ini disampaikan  Achmad Farichin saat sosialisasi penggunaan Aplikasi Rapor Digital (ARD), (10/12) di ruang multi media Mankoraya.

Pengisian rapor digital ini tidak sulit, guru tinggal masuk akun pribadi, login, isikan username, pasword lalu  pilih jenjang Madrasah Aliyah. Selanjutnya pilih konfigurasi dan atur kriteria ketuntasan minimal, persentase nilai ulangan harian dan nilai ulangan semester, jelas Farichin.

Menurutnya, ARD yang bersifat online ini lebih banyak menguntungkan guru, sebab guru bisa dengan mudah mengisi nilai siswa di mana dan kapan saja .

Berdasarkan himbauan dari direktur KSKK semua madrasah se Indonesia mulai tahun ini diharapkan menggunakan ARD, agar madrasah se Indonesia mempunyai standar yang sama dalam sistem pelaporan hasil belajar siswa.

Kantor Kementerian Agama Kota Palangka Raya akan membuat surat resmi terkait penggunaan ARD ini, sehingga semua madrasah di Kota Palangka Raya semester ini sudah menggunakan ARD, ucap Farichin yang menjabat sebagai Kasi Pendidikan Madrasah Kemenag Kota Palangka Raya. (asdi)

You may also like

Leave a Comment

HUMAS/AUAK

IAIN PALANGKA RAYA

Kampus Itah News

Fakultas

Institut Agama Islam Negeri Palangka Raya

COPYRIGHT © 2018-2023 HUMAS IAIN PALANGKA RAYA

PROUDLY POWERED BY TEKNO HOLISTIK