Home Berita DEKAN FTIK LAKUKAN MOU DENGAN DINAS PENDIDIKAN PROVINSI KALTENG

DEKAN FTIK LAKUKAN MOU DENGAN DINAS PENDIDIKAN PROVINSI KALTENG

by Humas IAIN Palangka Raya
0 comment 793 views

Palangka Raya – Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kuguruan (FTIK) IAIN Palangka Raya lakukan MoU dengan Dinas Pendidikan Provinsi Kalimantan Tengah, pada senin (07/01) di ruang micro teaching Lab. Terpadu kampus tersebut.

Kegiatan dihadiri oleh Sekertaris Dinas Pendidikan Provinsi Kalteng, Kepala Sekolah dan Guru se-Palangka Raya, Wakil Rektor I, Kepala Biro AUAK, Dekan FTIK, para Wakil Dekan, Ketua Jurusan dan Dosen.

Wakil Rektor I Dr. H. Abdul Qodir, M.Pd. mengucapkan selamat datang bagi Sekretaris Dinas Pendidikan Kalteng, Kepala Sekolah dan Guru se-Palangka Raya.

“Selamat datang kepada Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Kalteng yang diwakili oleh Sekertaris Pendidikan Provinsi Kalteng dan kepada Guru yang berhadir dalam kegiatan pagi ini. Kami merasa senang dengan adanya MoU ini, dengan adanya kerjasama ini akan memberikan kekuatan lebih bagi kita. Selain itu untuk akreditasi bagi kedua belah pihak dan peningkatan kualitas bagi sekolah.” kata Abdul Qodir saat menyampaikan sambutan dalam kegiatan tersebut.

“Kami menyambut baik kerjasama ini, semoga antara IAIN dan sekolah bisa bersama untuk menindaklanjuti kegiatan ini untuk bersama mencerdaskan anak bangsa.” tambahnya.

Selain itu Dekan FTIK IAIN Palangka Raya Drs. Fahmi, M.Pd. mengucapkan terima kasih dengan adanya kerjasama ini.

“Terkait kerjasama ini kami ucapkan terimakasih dan kami akan menindaklanjuti dengan kegiatan lainnya baik itu pengabdian, manajemen sekolah, dan bidang studi serta mengenai kebutuhan dari pihak sekolah.” Kata Fahmi.

You may also like

Leave a Comment

HUMAS/AUAK

IAIN PALANGKA RAYA

Kampus Itah News

Fakultas

Institut Agama Islam Negeri Palangka Raya

COPYRIGHT © 2018-2023 HUMAS IAIN PALANGKA RAYA

PROUDLY POWERED BY TEKNO HOLISTIK