Home Berita Sembilan Siswa Mankoraya Bertanding Di Piala Soeratin U17

Sembilan Siswa Mankoraya Bertanding Di Piala Soeratin U17

by Humas IAIN Palangka Raya
0 comment 931 views

Palangka Raya (Inmas) – Sembilan siswa Mankoraya yang tergabung dalam Persepar Garuda hari ini Kamis (31/01) bertanding di piala Soeratin U17. Merek jadwalnya hari ini bertanding melawan PS Sandeq Polman Sulawesi Tengah di lapangan Alhanud Malang.

Persepar Garuda yang tergabung dalam grup G bersama tiga tim dari provinsi lain, Kalimantan Timur, Riau dan Sulawesi Tengah sudah dua kali bertanding dengan hasil satu kali kalah dan satu kali imbang.

Sehingga tim Garuda muda punya kesempatan satu kali main dengan Sandeq Polman, jika dipertandingan hari ini menang, maka tim Garuda muda berhak lanjut ke babak 16 besar.

Pelatih tim Garuda Muda U17 H. Syahrani mengungkapkan rasa optimis bisa menang dipertandingan hari ini melawan PS Sulawesi Tengah. Ia mengatakan materi permainan dan kemampuan anak didiknya sebanding dengan tim lawan. Kita lihat saja, mudahan hari ini tim Garuda muda Kalteng bisa menang, harapnya.

Dari perjalanan tim Garuda muda hingga ke tingkat nasional di Piala Soeratin tahun ini melalui beberapa seleksi. Mulai seleksi tingkat kota sampai tingkat provinsi, sehingga terpilihlah 21 pemain muda berbakat yang mewakili Kalteng ke tingkat nasional.

Di antara 21 pemain muda tersebut terdapat 9 orang pemain yang berstatus sebagai pelajar MAN Kota Palangka Raya. Mereka adalah Muhammad Rahman kelas  XII  Mipa  6 (penjaga gawang ), Bayu Febrianta  (kelas X Agama1), Rino Faturrahman (kelas XII Mipa 5) , Ahmad Alwisyah penjaga gawang. (kelas XI  IPS 2), Aries  Sandhi Taufik (kelas XII Mipa 4, M. Ivan Febrian Fajar (kelas XI  IPS 2, M. Iqbal Hibatullah (kelas XII Mipa 4), Havid Irfan (kelas XII Mipa 6), Zahfan (kelas XII Mipa 4).

Kepala Mankoraya H. Idayani merasa bangga ada siswanya yang bisa mewakili Kalteng berlaga di Piala Soeratin  tingkat nasional, semoga mereka tim PerseparGaruda Muda bisa lanjut ke babak putaran 16 besar. (asdi)

You may also like

Leave a Comment

HUMAS/AUAK

IAIN PALANGKA RAYA

Kampus Itah News

Fakultas

Institut Agama Islam Negeri Palangka Raya

COPYRIGHT © 2018-2023 HUMAS IAIN PALANGKA RAYA

PROUDLY POWERED BY TEKNO HOLISTIK