Home Berita PENANDATANGAN NOTA KESEPAHAMAN ANTARA DISHUT DENGAN IAIN PALANGKA RAYA

PENANDATANGAN NOTA KESEPAHAMAN ANTARA DISHUT DENGAN IAIN PALANGKA RAYA

by Humas IAIN Palangka Raya
0 comment 575 views

PALANGKA RAYA, Humas – Bertempat di halaman depan kantor Dinas Kehutanan Provinsi Kalimantan Tengah, penandatanganan MoU antara Dinas Kehutanan Provinsi Kalteng dengan Rektor Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Palangka Raya, kerja sama meliputi bidang penghijauan lingkungan disekitar Kampus, Kantor Dinas, maupun Sekolahan di seluruh wilayah kerja Dinas Kehutanan Provinsi Kalteng, penandatangan Mou ditandatangani oleh Ir. Sri  Suwanto, MS selaku Kepala Dinas Kehutanan Provinsi Kalteng dan Dr. H. Khairil Anwa, M.Ag Rektor IAIN Palangka Raya. Kamis 28/01/21

Dalam sambutannya Kepala Dinas Kehutanan Provinsi Kalteng menyampaikan, kita jangan hanya sekedar menanam pohon, melainkan juga kita harus merawatnya, karena dengan pohon kita dapat menikmati udara segar. Dan apabila kita hitung, manusia seharusnya menanam 25 pohon per satu orang untuk menjaga lingkungan kita menjadi segar.

Selain itu dalam kesempatan yang sama Dr. H. Khairil Anwar, M.Ag juga berpesan kepada semua pentingnya kita menanam merawat serta menjaga pohon untuk masa depan, ia juga menambahkan bahwa kampus IAIN Palangka Raya juga mempunyai slogan Green Campus dimana kampus akan ditanami pohon-pohon diruang kosong, sehingga menciptakan suasana yang adem, sejuk dan aman bagi semua.

MARI KITA TANAM POHOH UNTUK MASA DEPAN DAN WARISAN UNTUK ANAK CUCU KITA..!!!

You may also like

Leave a Comment

HUMAS/AUAK

IAIN PALANGKA RAYA

Kampus Itah News

Fakultas

Institut Agama Islam Negeri Palangka Raya

COPYRIGHT © 2018-2023 HUMAS IAIN PALANGKA RAYA

PROUDLY POWERED BY TEKNO HOLISTIK