Home Berita SOSIALISASI BEASISWA BANK INDONESIA 2023 – “ONE STEP ONE CLOSER TO GENBI IAIN PALANGKA RAYA”

IAIN Palangka Raya – Rabu (15/02), telah dilaksanakan kegiatan “Sosialisasi Beasiswa Bank Indonesia) dari Generasi Baru Bank Indonesia Kalimantan Tengah IAIN Palangka Raya. Kegiatan sosialisasi ini dilaksanakan pukul 09.00 wib – selesai. Kegiatan ini diselenggarakan secara langsung di Aula Asmaul Husna (Pasca Sarjana) IAIN Palangka Raya.

Adapun acara yang dihadiri Dr. Imam Qalyubi, S.S., M.Hum selaku Wakil Dekan 3 yang mewakili IAIN Palangka Raya dan Ibu Dini Novita selaku Pembina Gen BI Kalimantan Tengah ini mengangkat tema “One Step One Closer To GenBI IAIN Palangka Raya”.  Pengenalan mengenai Generasi Baru Indonesia turut dilaksanakan dalam sosialisasi ini.

Sosialisasi beasiswa Bank Indonesia yang dilaksanakan oleh Generasi Baru Indonesia Kalimantan Tengah IAIN Palangka Raya ini bertujuan untuk dapat mengenal lebih dekat mengenai beasiswa Bank Indonesia dan sejarah Generasi Baru Indonesia Kalimantan Tengah Komisariat IAIN Palangka Raya yang mana pesertanya merupakan calon penerima beasiswa Bank Indonesia Tahun 2023.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat memberikan manfaat dan pandangan kepada para calon penerima beasiswa Bank Indonesia jika nantinya mereka dinyatakan lulus dari berbagai tahap seleksi yang ada.

Penanggung jawab kegiatan sosialisasi beasiswa Bank Indonesia, Asropi Aldianto selaku Ketua GenBI Komisariat IAIN Palangka Raya menyampaikan bahwa kegiatan ini berguna untuk para calon penerima beasiswa Bank Indonesia Tahun 2023 agar mengetahui alur pendaftaran sampai pada tahap wawancara dan resmi dinyatakan sebagai penerima beasiswa Bank Indonesia serta menjadi bagian dari GenBI sendiri.

Ketua Komisariat GenBI IAIN Palangka Raya juga berharap kepada para calon penerima beasiswa Bank Indonesia untuk bisa mengikuti setiap proses kegiatan dengan baik dan dapat memberikan sebuah solusi maupun kebingungan yang terlintas dalam benar para peserta. (PA/editor MA)

You may also like

Comments are closed.

HUMAS/AUAK

IAIN PALANGKA RAYA

Kampus Itah News

Fakultas

Institut Agama Islam Negeri Palangka Raya

COPYRIGHT © 2018-2023 HUMAS IAIN PALANGKA RAYA

PROUDLY POWERED BY TEKNO HOLISTIK