Home Berita IAIN PALANGKA RAYA RESMI PERPANJANG KERJASAMA DENGAN UiTM MALAYSIA

IAIN PALANGKA RAYA RESMI PERPANJANG KERJASAMA DENGAN UiTM MALAYSIA

by Humas IAIN Palangka Raya
0 comment 374 views

IAIN Palangka Raya telah melakukan perpanjangan Memorandum of Understanding (MoU) dengan Universiti Teknologi MARA (UiTM) Malaysia. Dalam acara tersebut, Prof. Noorlis Ahmad dari UiTM menyampaikan apresiasi mendalam atas kerja sama yang telah terjalin dengan IAIN Palangka Raya.

“Sebagai institusi terbesar di Malaysia, UiTM memainkan peran signifikan dalam bidang pengajaran dan pembelajaran secara masal. Karena itu, penting bagi UiTM untuk membangun kerjasama antar institusi maupun antar bangsa dalam rangka penyampaian kurikulum, pendidikan, dan pembangunan pendidikan yang berkelanjutan dan berkualitas,” ujar Prof. Noorlis Ahmad dalam sambutannya.

Ia juga menjelaskan bahwa kerjasama selama beberapa tahun ini telah menghasilkan beberapa program penting. Di antaranya, International Conference on English Language Teaching (INACELT) yang diadakan pada 17 November 2021, International Webinar ‘Online Learning and Physical Learning: Current Perspectives from Undergraduates in Malaysia and Indonesia’ pada 25 Mei 2022, dan program pengajaran kolaboratif TAC 151 Bahasa Arab yang diadakan pada 17 April 2023. Prof. Noorlis berharap kerjasama ini dapat bermanfaat bagi kedua belah pihak di masa sekarang dan mendatang.

Rektor IAIN Palangka Raya, dalam sambutannya, menyatakan kesiapan institusinya untuk mendukung visi UiTM. “Kami siap untuk mendukung visi UiTM yaitu ‘Global Marketable Industry 2025’. Ilmu yang dikembangkan UiTM harus kami tiru dan kembangkan juga di IAIN Palangka Raya,” tegasnya.

“Kerjasama antar institusi luar negeri ini tentu kami wujudkan juga dalam rangka menjalankan salah satu misi IAIN Palangka Raya yaitu membangun komunikasi dan kerjasama lintas sektoral, lokal, regional, nasional, dan internasional.”

Penandatanganan MoU ini bertujuan untuk mendorong dan mengembangkan kerja sama akademik, kebudayaan, dan penelitian antarlembaga atas dasar kesetaraan yang saling menguntungkan. Dengan perpanjangan MoU ini, kedua institusi berharap dapat terus berkolaborasi dalam berbagai program dan kegiatan yang bermanfaat bagi pengembangan pendidikan di kedua negara. (ma/yy)

You may also like

HUMAS/AUAK

IAIN PALANGKA RAYA

Kampus Itah News

Fakultas

Institut Agama Islam Negeri Palangka Raya

COPYRIGHT © 2018-2023 HUMAS IAIN PALANGKA RAYA

PROUDLY POWERED BY TEKNO HOLISTIK