Home Berita Mitra Pengelola Zakat FEBI IAIN Palangka Raya Salurkan Beasiswa UKT: Ringankan Beban Mahasiswa

Mitra Pengelola Zakat FEBI IAIN Palangka Raya Salurkan Beasiswa UKT: Ringankan Beban Mahasiswa

by Humas IAIN Palangka Raya
0 comment 443 views

IAIN Palangka Raya – Dalam upaya mendukung pendidikan tinggi bagi mahasiswa yang kurang mampu, Mitra Pengelola Zakat (MPZ) FEBI IAIN Palangka Raya menyalurkan Beasiswa Keringanan Uang Kuliah Tunggal (UKT) sebesar Rp 1.250.000 per mahasiswa kepada 9 mahasiswa di empat fakultas yang ada di IAIN Palangka Raya. Program beasiswa ini bertujuan untuk meringankan beban finansial mahasiswa dan membantu mereka menyelesaikan studi dengan lebih tenang dan fokus.

Acara pendistribusian beasiswa berlangsung di Laboratorium Manajemen Zakat dan Wakaf FEBI Palangka Raya dengan dihadiri oleh pengurus MPZ dan para penerima beasiswa. Pada kesempatan ini, Direktur MPZ FEBI IAIN Palangka Raya, Muhammad Noor Sayuti, B.A., M.E, menyampaikan bahwa program beasiswa ini merupakan bagian dari komitmen lembaga dalam mendukung pendidikan sebagai salah satu pilar penting dalam pembangunan masyarakat. “Kami percaya bahwa pendidikan adalah kunci untuk membuka pintu kesempatan dan meningkatkan kualitas hidup. Dengan beasiswa ini, kami berharap dapat membantu mahasiswa untuk meraih cita-citanya tanpa terbebani oleh masalah biaya kuliah,” ujarnya.

Salah satu penerima beasiswa, Hakim Mutalil, mahasiswa Program Studi Ekonomi Syariah mengungkapkan rasa syukurnya. “Beasiswa ini sangat membantu saya dan keluarga. Dengan adanya bantuan ini, saya bisa lebih fokus belajar dan mengejar prestasi akademik. Terima kasih kepada MPZ dan semua pihak yang telah membantu,” ujarnya.

Program Beasiswa Keringanan UKT ini merupakan salah satu dari berbagai inisiatif yang dilakukan oleh MPZ FEBI IAIN Palangka Raya untuk memberdayakan masyarakat melalui pendidikan. Selain beasiswa, lembaga ini juga aktif dalam berbagai program sosial lainnya, seperti bantuan pangan, kesehatan, dan pemberdayaan ekonomi.

Dengan semangat gotong-royong dan kepedulian, MPZ FEBI IAIN Palangka Raya berharap dapat terus memberikan kontribusi positif bagi masyarakat dan membantu menciptakan generasi muda yang cerdas, berakhlak, dan berdaya saing tinggi. Tak lupa MPZ FEBI IAIN Palangka Raya juga mengucapkan terima kasih kepada para donator atas kepercayaannya menyalurkan zakat, infaq dan sedekah melalui MPZ FEBI IAIN Palangka Raya.

You may also like