Palangka Raya – Dalam upaya memperkuat jaringan kerja sama internasional dan mempromosikan nilai-nilai Islam di kancah global, IAIN Palangka Raya kembali melaksanakan program Kuliah Kerja Nyata (KKN) Internasional ke Jepang. Program ini merupakan bagian dari kerja sama strategis antara IAIN Palangka Raya dan PCI-NU Jepang yang telah terjalin erat selama beberapa tahun terakhir.
Salah satu mahasiswa terpilih, Muhammad Nuriz, yang berasal dari Program Studi Ilmu Qur’an dan Tafsir pada Fakultas Ushuluddin, Adab, dan Dakwah, akan melaksanakan pengabdian di Jepang. Ia akan didampingi oleh Dr. H. Abdul Helim, M.Ag., yang juga menjabat sebagai Direktur Pascasarjana IAIN Palangka Raya.
Muhammad Nuriz berhasil lolos setelah melalui proses seleksi ketat yang meliputi tahapan ujian dan wawancara. Keberhasilannya tidak hanya menegaskan kualitas akademiknya, tetapi juga kemampuannya untuk beradaptasi di lingkungan internasional, khususnya di Jepang. Dengan semangat dan tekad yang kuat, Muhammad Nuriz siap menjalankan tugas pengabdian dalam program KKN Internasional di Negeri Sakura.
“Terpilihnya saudara Muhammad Nuriz sebagai peserta KKN Internasional bukan hanya merupakan kebanggaan pribadi, tetapi juga kebanggaan bagi IAIN Palangka Raya. Program ini adalah salah satu wujud nyata dari upaya internasionalisasi kampus,” ujar Abdul Jamil, M.Pd., Ketua Panitia KKN Internasional IAIN Palangka Raya.
Bersama Dr. H. Abdul Helim, M.Ag., mereka dijadwalkan bertolak ke Jepang pada Kamis, 5 September 2024, melalui jalur udara dari Palangka Raya menuju Tokyo. Penerbangan mereka akan melintasi Jakarta dan Bangkok sebelum tiba di tujuan akhir. Selama di Jepang, Muhammad Nuriz akan melaksanakan serangkaian program kerja yang telah disusun melalui rapat koordinasi antara LP2M IAIN Palangka Raya dan PCI-NU Jepang.
Program tersebut mencakup pengisian khutbah Jumat, pengajian rutin, serta pembuatan konten dakwah Islam di Jepang. Selain itu, mereka juga akan melakukan riset dan menulis artikel ilmiah terkait perkembangan Islam di Jepang.
Kegiatan ini diharapkan program ini tidak hanya memberi pengalaman berharga bagi Muhammad Nuriz, tetapi juga memperkuat kerja sama antara IAIN Palangka Raya dan PCI-NU Jepang. Program KKN Internasional ini menjadi wujud nyata komitmen IAIN Palangka Raya dalam memberikan kontribusi global, mengembangkan pemahaman lintas budaya, dan memperkaya wawasan peserta, serta turut memperkuat nilai-nilai keislaman di kancah internasional.
“Program KKN Internasional ini membuka jalan bagi mahasiswa untuk merasakan langsung dinamika sosial dan religius di negara lain. Melalui kegiatan ini, kami berharap dapat memberikan dampak positif bagi komunitas Muslim di Jepang serta memperkuat hubungan antarbangsa,” tambah Abdul Jamil.