Home Berita Simulasi UNBK Mampu Atasi Kekurangan Saat Ujian Nasional

Simulasi UNBK Mampu Atasi Kekurangan Saat Ujian Nasional

by Humas IAIN Palangka Raya
0 comment 807 views

Palangka Raya (Inmas) – Pelaksanaan simulasi Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK)  serentak dilaksanakan SMA/ MA se Kota Palangka Raya.

MAN Kota Palangka Raya yang dulunya dikenal MAN Model juga ikut melaksanakan simulasi UNBK yang berlangsung selama 4 hari  mulai tanggal 28 – 31 Januari 2019.

Ketua panitia simulasi UNBK H. Rafii menuturkan, bahwa pelaksanaan simulasiUNBK tahun ini dilaksanakan sebanyak tiga kali. Penetapan itu dimaksudkan   untuk melihat kekurangan dan kelemahan perangkat yang digunakan, sehingga nantinya pada saat ujian nasional berlangsung tidak ada lagi kendala .

H. Rafii menambahkan, simulasi juga bermanfaat untuk mengukur kemampuan siswa dalam menjawab soal ujian sekaligus siswa punya gambaran tentang model soal yang diujikan. Kalau untuk pengoperasian perangkat komputer siswa kelas XII sudah mampu sebab mereka telah melaksanakan ulangan semester menggunakan komputer .

Simulasi UNBK II di Mankoraya diikuti 308 siswa yang dibagi ke dalam empat ruangan dengan waktu pelaksanaan dua sesi. Sedangkan mata ujian yang disimulasikan mulai hari pertama hingga hari keempat terdiri dari Bahasa Indonesia, Matematika, Bahasa Inggris dan mata pelajaran peminatan. (asdi)

You may also like

Leave a Comment

HUMAS/AUAK

IAIN PALANGKA RAYA

Kampus Itah News

Fakultas

Institut Agama Islam Negeri Palangka Raya

COPYRIGHT © 2018-2023 HUMAS IAIN PALANGKA RAYA

PROUDLY POWERED BY TEKNO HOLISTIK