Home Berita Pelatih PMR Mankoraya Siap Bekerja Sama

Pelatih PMR Mankoraya Siap Bekerja Sama

by Humas IAIN Palangka Raya
0 comment 1.2K views

Palangka Raya (Inmas) Pelatih Palang Merah Remaja (PMR) Mankoraya Joko bersama koordinatornya Millati Ulil Azmi bersilaturrahmi dengan Kepala Mankoraya H. Idayani,(31/07). Kedatangan pelatih dan koordinator PMR ini untuk memperkenalkan diri sekaligus menyampaikan program kerja PMR tahun pelajaran 2018/2019. H. Idayani menyambut baik kedatangan mereka berdua dan berpesan kepada Joko agar membuat silabus tentang PMR selama satu tahun. Di dalamnya harus ada rencana pelaksanaan kegiatan yang terukur dan dievaluasi. Dalam program juga dicantumkan agenda latihan rutin dan even-even lomba baik tingkat kota maupun provinsi.

Seperti halnya kegiatan Palang Merah Terbuka (PMT) yang setiap tahun kita adakan harus terencana dengan baik, karena kita sebagai tuan rumah, jadi harus dipersiapkan dengan matang.
Rencana seperti ini sangat berguna untuk mengatur strategi, agar ketika pelaksanaan kegiatan sudah siap tanpa ada kendala. Penetapan jadwal latihan rutin harus ada begitu juga jadwal latihan tambahan ketika ada lomba dan semua itu harus dilengkapi dengan daftar hadir pelatih dan peserta PMR serta bukti fisik berupa foto kegiatan.

Dan yang paling penting dalam setiap latihan tetap menanamkan nilai-nilai akhlakul karimah, menjaga tata kesopanan dalam bergaul karena lembaga kita adalah lembaga madrasah yang berbasis agama, tutup Idayani. Pelatih PMR Joko berterima kasih atas segala masukan yang diberikan Kepala madrasah, kami akan perbaiki segala kekurangan selama ini dengan berkoordinasi kepada koordinator agar ke depannya PMR Mankoraya lebih maju. Diinformasikan bahwa jadwal latihan rutin kegiatan PMR di Mankoraya dilaksanakan dua kali dalam seminggu, yakni setiap hari Kamis dan Sabtu dari setelah jam pulang sekolah sampai pukul 17.00 Wib. (asdi)

You may also like

Leave a Comment

HUMAS/AUAK

IAIN PALANGKA RAYA

Kampus Itah News

Fakultas

Institut Agama Islam Negeri Palangka Raya

COPYRIGHT © 2018-2023 HUMAS IAIN PALANGKA RAYA

PROUDLY POWERED BY TEKNO HOLISTIK