Home Berita KAMPUS IAIN LAKUKAN SOSIALISASI KE SEKOLAH

KAMPUS IAIN LAKUKAN SOSIALISASI KE SEKOLAH

by Humas IAIN Palangka Raya
0 comment 841 views

Palangka Raya – Sebagai salah satu bentuk sosialisasi Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) pihak kampus IAIN Palangka Raya lakukan kunjungan dan pemasangan spanduk di beberapa MAN di Kalimantan Tengah, spanduk berisi tentang informasi penerimaan mahasiswa baru.

Pemasangan spanduk dilakukan sejak Januari hingga September 2022. Hal ini dilakukan dalam rangka menghadapi persiapan seleksi penerimaan mahasiswa baru di IAIN Palangka Raya yang dilaksanakan melalui tiga jalur, yaitu jalur SPAN-PTKIN, UM-PTKIN dan jalur Mandiri.

Salah satu MAN yang sudah di kunjungi dan dilakukan pemasangan spanduk adalah MAN Kota Palangka Raya

Jalur SPAN-PTKIN dan Jalur UM-PTKIN merupakan tahap seleksi yang dilaksanakan secara nasional oleh seluruh Perguruan Tinggi UIN/IAIN/STAIN yang dilaksanakan secara serentak oleh panitia nasional yang ditetapkan oleh Menteri Agama, tahun ini telah diluncurkan pada selasa malam (18/01) dan untuk pelaksanaan seleksi pada bulan Februari hingga April 2022.

Sedangkan untuk jalur mandiri merupakan jalur penerimaan mahasiswa baru yang diselenggarakan secara mandiri oleh kampus dengan layanan sistem pelayanan One Day Service. Pelayanan satu hari, mulai dari proses pendaftaran, ujian, pengumuman dan registrasi bagi yang lulus.

Informasi lebih lanjut mengenai penerimaan mahasiswa baru melalui https://mikwa.iainplk.ac.id, alamat Mikwa Institut Kampus IAIN Palangka Raya.

Penulis: Saiful Lutfi

You may also like

Leave a Comment

HUMAS/AUAK

IAIN PALANGKA RAYA

Kampus Itah News

Fakultas

Institut Agama Islam Negeri Palangka Raya

COPYRIGHT © 2018-2023 HUMAS IAIN PALANGKA RAYA

PROUDLY POWERED BY TEKNO HOLISTIK